PENGARUH KEBIASAAN KONSUMSI JUNK FOOD TERHADAP KESEHATAN
Peningkatan kemakmuran, kemajuan teknologi dan westernisasi dapat mengakibatkan perubahan gaya hidup dan pola makan di masyarakat, khususnya Remaja yang cenderung menyukai Junk Food. Junk food merupakan istilah yang mendeskripsikan makanan tidak sehat atau memiliki sedikit kandungan nutrisi atau makanan yang mempunyai kalori tinggi tetapi nilai gizinya sedikit atau sama sekali tidak ada nilai gizinya.
contoh makanan junk food yang perlu dihindari. |
Ada berbagai makanan jenis junk food yang kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari mulai dari makanan gorengan, mi instan, makanan daging berlemak, makanan asinan,makanan kalengan, dan lain sebagainnya. Umumnya yang termasuk dalam golongan junk food adalah makanan berkadar garam (sodium) tinggi, bergula tinggi, namun kandungan nutrisi lainnya seperti protein, vitamin dan mineral sangat sedikit. Junk food yang dikonsumsi secara berlebihan dapat menimbulkan berbagai gangguan kesehatan, seperti obesitas (kegemukan), diabetes (kencing manis), hipertensi (tekanan darah tinggi), aterosklerosis (pengerasan pembuluh darah), penyakit jantung koroner, stroke, kanker dan lain-lain. Karena Junk food mengandung pewarna makanan, pengawet, penyedap, pemanis lemak, dan lain-lain.
Cara mensiasati dampak negatif junk food:
- Jangan terlalu sering mengkonsumsi junk food, maksimal 1 bulan sekali.
- Apabila ingin menyantap junk food, sebaiknya ketahui dulu kandungan nutrisi jika perlu cari tahu di situs produsen junk food.
- Jangan hanya menyantap burger, kentang goreng, atau ayam goreng akan tetapi santap juga paket salad tau sayur sup yang disediakan di restoran junk food.
- Hindari memeasan minuman dengan kandungan guka tinggi seperti minuman berkarbonasi, cola atau rootbeer. Ganti minuman dengan air putih atau jus buah.
Komentar
Posting Komentar